Junior Penantang Senior
Vernando
Tulandi baru tahun ini masuk kategori junior, bocah asal Sulawesi Utara
tersebut cukup mendominasi gelaran kejurnas grasstrack Region II yang digelar
beberapa waktu lalu di Brebes. Kemampuannya dalam menaklukkan sirkuit yang
bergelombang tersebut menunjukkan kualitasnya sudah cukup matang.
Menjadi
terbaik di bebek modifikasi junior mengalahkan junior-junior Jawa yang selalu
menjadi indikator, menegaskan bahwa kemampuan pembalap yang di support oleh Rehobat
Norifumi Jaton Swallow Fly Tk Racing ini cukup mumpuni.
Support
dibelakang pembalap ini memang tidak sembarangan, mekanik kawakan Imam Safii
menjadi jaminan mutu kesuksesannya. Tidak bisa dipungkiri lagi kemampuannya
membaca karakter pembalap menjadikan ubahan yang dilakukannya sesuai dengan
keinginan pembalap.
Mempercayakan
piston dari produk Kawahara dengan diameter sebesar 55,25 mm dirasakan sudah
cukup mampu mendongkrak kapasitas mesin. Dengan menyempurnaan konstruksi ruang
bakar menjadikan bahan bakar yang masuk lebih optimal. Kepala silinder
mengalami pemapasan setebal 0,5 mm dirasa sudah cukup.
kepala silinder papas 0,5 mm |
"Perbandingan
kompresi memang tidak kita patok terlalu tinggi, karena di grasstrak bukan
hanya kecepatan yang diinginkan tapi ketahanan mesin menjadi faktor yang juga
harus diperhatikan,"beber mekanik yang mematok perbandingan kompresi 12,2
: 1 ini.
karbu PWK 28 |
Noken
as di desain ulang untuk mendapatkan kinerja mesin sesuai dengan yang
diharapkan. "Noken as kita perbaharui untuk mendapatkan durasi bukaan
katup sebesar 275 derajat,"jelas mekanik ramah ini.
Durasi
bukaan katup tersebut didapatkan dari setingan noken yang membuka di 60 derajat
dan menutup 35 derajat untuk katup isap maupun buang. “karakter motor menjadi sedikit
liar, sehingga kita bawanya harus smooth,”bisik Vernando pembalap yang baru
berusia 14 tahun ini.
Klep
sebagai pintu masuk dan keluar bagi bahan bakar dan gas sisa pembakaran
disesuaikan, aplikasi dari klep jumbo milik Honda Sonic menjadikan bahan bakar
semakin lancar masuk ke ruang bakar.
Katup
masuk kita sesuaikan kembali diameternya menjadi 28 mm, sedangkan katup buang
cukup nyaman dengan ukuran 23 mm.
knalpot Norifumi |
Mengimbangi
sektor mesin katup yang sudah berubah, karburator sebagai komponen pensupply
bahan bakar juga ikut di sempurnakan. Karburator PWK diameter venturi 28 mm
kita pasangkan untuk mengimbangi kapasitas mesin yang sudah berubah.
Selanjutnya
untuk saluran gas buang dipercayakan pada knalpot Norifumim "Menggunakkan
knalpot Norifumi untuk mendapatkan tenaga pada putaran bawah dan atas setingnya
semakin mudah,"tutup Imam.
Data
Modifikasi
Karburator : PWK 28
Knalpot
: Norifumi
Piston
: Kawahara
Klep
: Sonic
Magnit
: YZ 125
CDI : Vortex
Ratio
: YY pang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar